Olahraga Lebih Efektif dengan 5 Alat Fitness Berikut Ini

Olahraga Lebih Efektif dengan 5 Alat Fitness Berikut Ini

Bagi kamu yang gemar melakukan fitness untuk membuat tubuh lebih bugar dan sehat, menggunakan alat fitness yang tepat sangatlah diperlukan. Sebab, jika fitness dilakukan dengan tanpa alat yang mempunyai kualitas terbaik sesuai dengan tujuan khusus melakukan olahraga seperti halnya membentuk otot dan lainnya, maka tujuan tersebut akan sangat mustahil untuk terwujud. Oleh sebab itu, pilihlah alat yang tepat sebelum kamu memutuskan melakukan fitness.

Macam-macam Alat Fitness Recommended

Banyak sekali jenis alat-alat fitness yang direkomendasikan bagi kamu yang sedang giat melakukan olah tubuh tersebut. Tentunya, setiap alat yang digunakan memiliki manfaat masing-masing dan akan mendatangkan dampak positif pada tiap-tiap bagian tubuh. 

1. Chest Press Machine

Alat fitness pertama yang bisa kamu gunakan untuk berolahraga yakni Chest Press Machine. Alat yang satu ini mempunyai fungsi untuk melatih otot dada bagian tengah. Chest Press Machine tidak dianjurkan bagi kamu yang masih pemula karena alat ini memerlukan latihan yang cukup berat.

Jika menggunakan alat ini, kamu harus sudah pada tahapan menengah dalam melakukan fitness. Cara menggunakan alatnya yakni dengan memberikan dorongan ke depan pada alat dengan diimbangi pegangan tangan yang kuat.

2. Treadmill

Bagi pemula yang ingin membuat badan mereka lebih langsing dan berisi, menggunakan treadmill merupakan alternatif terbaiknya. Alat tersebut sudah sangat umum untuk digunakan. Fungsi utamanya yakni untuk membakar lemak yang ada di dalam tubuh kamu.

Treadmill juga sangat bermanfaat untuk latihan kardio dalam rangka memperkuat otot jantung. Cara menggunakannya yakni dengan lari-lari kecil di atas alat. Jika dirasa kamu sudah mulai lelah, sebaiknya berhentilah dan beristirahat sejenak.

Asuransi mikro mulai dari 5000 Rupiah!

3. Lat Pulldown Machine

Lat Pulldown Machine merupakan salah satu peralatan fitness yang berfungsi untuk membentuk otot punggung. Menggunakan alat ini juga bisa memicu tumbuh tinggi kamu loh. Cara menggunakannya lumayan mudah, tetapi bagi pemula harus dalam pengawasan instruktur agar tidak terjadi cedera ketika ada gerakan yang salah.

Saat menggunakan Lat Machine Pull Down, posisi kamu duduk sambil mendorong ke depan dan belakang pegangan yang ada pada alat. Untuk hasil otot punggung yang maksimal, silahkan melakukan latihan secara rutin 1 kali dalam 2 pekan.

4. Barbell

kamu pasti sudah familiar dengan alat latihan fitness yang satu ini. Barbell merupakan salah satu alat yang memang paling sering digunakan dalam olahraga fitness untuk menguatkan otot-otot lengan. Ukuran dan beratnya sangat beragam dan kamu bisa memilih alat dengan berat sesuai kemampuan masing-masing.

Selain untuk melatih otot lengan, barbel dengan ukuran besar seperti yang biasa digunakan pada olahraga angkat besi juga memiliki manfaat sebagai berikut:

  • Melatih otot kaki
  • Melatih otot punggung
  • Melatih otot dada
  • Melatih otot bahu

5. Bench

Jika kamu ingin duduk santai sambil melakukan fitness, Bench adalah alat terbaik yang bisa dipilih. Alat ini memungkinkan penggunanya untuk duduk karena bentuknya seperti kursi yang sangat fleksibel dan nyaman ketika digunakan. Fungsi Bench sendiri adalah untuk menguatkan otot bahu, dada, punggung, tulang ekor, dan masih banyak lagi lainnya. 

Itulah beberapa alat fitness recommended yang bisa kamu pilih. Informasi seputar alat fitness untuk membantu menyehatkan tubuh ketika berolahraga tersebut kiranya bisa dijadikan rekomendasi ketika kamu akan melakukan olahraga. Jangan bosan-bosan untuk melakukan olahraga secara rutin demi menjaga kesehatan kamu ya sobat WE+!

Penulis: Raka 24 Jan 2021 3391