5 Rekomendasi Tempat Wisata Lombok, Bikin Lupa Waktu

5 Rekomendasi Tempat Wisata Lombok, Bikin Lupa Waktu

Halo sobat WE+, bagi kalian yang sedang merencanakan liburan, berbagai tempat wisata Lombok sepertinya akan menjadi tempat yang seru untuk kalian kunjungi. Lombok memang memiliki keindahan alam luar biasa yang menarik minat para wisatawan. Tahukah kamu? Sebagian besar destinasi wisata di Lombok merupakan wisata pantai. Ya, ini wajar karena Lombok merupakan provinsi yang dikelilingi lautan. 

Rekomendasi Tempat Wisata Lombok

Inilah beberapa rekomendasi tempat wisata Lombok yang bikin kamu lupa waktu: 

1. Pantai Senggigi

Pantai Senggigi ini merupakan salah satu pantai yang cukup populer di kalangan wisatawan. Pemandangan alamnya didukung oleh laut biru jernih yang dibatasi hamparan pasir putih. Kegiatan wisatawan yang disukai di pantai ini adalah snorkeling karena memiliki keindahan bawah laut yang layak dijelajahi.

Selain snorkeling, wisatawan juga dapat bersantai menikmati ombak yang datang silih berganti sambil bermain pasir. Ombak yang ada di Pantai Senggigi tergolong sedang. Jadi jika kamu adalah pemula dalam berselancar, ombak di pantai ini sangat cocok untuk menjalankan hobimu itu.

2. Pantai Malimbu

Ingin menikmati pantai yang bersih dan jarang dikunjungi? Kamu bisa datang ke Pantai Malimbu di Desa Malaka, daerah Lombok Utara. Spot paling menarik di pantai ini adalah Karang Bolong Malimbu yang menjadi tempat favorit untuk berfoto. Selain itu wisatawan juga dapat menyewa kano untuk menikmati pemandangan sepanjang pantai sambil mendayung.

Jika kamu menyukai panorama sunset yang cantik, sebaiknya menikmatinya dari bukit Malimbu. Uniknya, dari bukit ini kamu dapat melihat Gunung Agung di Bali dan Pulau Gili Trawangan. Selain itu, pengunjung juga dimanjakan dengan aneka kuliner dan souvenir yang banyak dijajakan di kios-kios pada lokasi tersebut.

Asuransi mikro mulai dari 5000 Rupiah!

3. Pantai Tanjung Aan

Satu lagi spot snorkling dan selancar yang bisa kamu datangi di Lombok, yaitu Pantai tanjung Aan. Pantai ini dikelilingi oleh bukit Merese yang juga menarik untuk dikunjungi. Banyak pasangan yang melakukan foto prewedding di sini, lho. Selain itu, kamu juga bisa menyewa perahu menuju lokasi Batu Payung, batuan tinggi yang terbentuk secara alami.

Pantai Tanjung Aan tergolong wisata Lombok masih asri. Saat masuk ke area pantai, pengunjung akn dikenai biaya parkir motor Rp 10.000 dan Mobil Rp 50.000. Adapun untuk dapat menyewa perahu menuju Batu Payung, kamu akan dikenai biaya sebesar Rp 250.000.

4. Pantai Pink

Namanya unik, ya. Ternyata nama ini diberikan karena pasir yang terhampar di sepanjang pantainya berwarna merah muda. Pantai ini merupakan spot diving dan snorkeling yang cukup terkenal. Selain itu, pantai yang tenang ini cocok untuk berenang bersama anak-anak. Biaya masuknya adalah Rp 10.000 per orang dan Rp 5000 per orang jika beserta rombongan.

5. Pantai Kuta Mandalika

Gemar melakukan aneka kegiatan olahraga air? Datang saja ke Pantai Kuta Mandalika. Di sana, kamu dapat menikmati aktivitas jetski, surfing, snorkeling, dan diving. Fasilitas yang dimiliki cukup lengkap, sehingga menjadi wisata Lombok yang menyenangkan untuk dikunjungi. Tersedia penginapan, warung, toilet, mushola, dan persewaan alat olahraga air.

Lokasinya yang tak jauh dari bandara, membuat pantai ini mudah dijangkau dengan waktu tempuh sekitar 30 menit mengendarai mobil. Pantai ini menjadi favorit wisatawan baik domestik maupun mancanegara. Pengunjung dikenai biaya parkir senilai Rp 5000 untuk motor dan Rp 10.000 untuk mobil.

Demikianlah lima wisata lombok berupa pantai yang sayang jika dilewatkan. Jika berencana untuk berkunjung, jangan lupa melakukan persiapan, ya sobat WE+. Hal yang penting untuk dipersiapkan adalah kesehatan. Selain itu, jangan lupa juga patuhi protokol kesehatan ketika kalian mengunjungi Lombok dalam kurun waktu dekat ya sobat WE+.

Penulis: Raka 30 Dec 2020 1457