Mengatur keuangan sangat penting agar bisa hidup layak dan tidak merugikan orang lain dan diri sendiri. Sayangnya, banyak kebiasaan jelek yang harus dihentikan dan tidak disadari serta masih sering dilakukan. Padahal mengelola keuangan dengan baik itu menguntungkan diri sendiri dan tidak akan merepotkan orang lain. Mari cari tahu apa saja kebiasan jelek yang harus dihentikan saat mengelola keuangan.
Kebiasaan Jelek yang Harus Dihentikan dalam Hal Keuangan
- Belanja yang Tidak Terkontrol
Belanja yang didasari karena emosi atau keinginan tanpa pikir panjang termasuk salah satu kebiasaan jelek yang perlu dihindari. Sebaiknya belanja itu dilakukan untuk memenuhi kebutuhan bukan keinginan. Harus bisa membuat daftar prioritas barang apa yang dibutuhkan atau sekedar diinginkan.
Dengan membuat daftar belanja bisa lebih membantu untuk mengontrol diri dalam berbelanja. Belajar menahan diri untuk berhenti membeli barang diskonan yang tidak terlalu mendesak akan digunakan bisa membuat rencana keuangan terjaga.
- Tidak Pernah Menyusun Rencana Keuangan
Banyak orang yang masih meremehkan rencana keuangan. Banyak yang memilih tidak membuat rencana keuangan karena dianggap merepotkan. Padahal meski keuangan pribadi perlu menyusun rencana keuangan agar bisa menata keuangan di masa depan lebih baik. Ini juga mencegah terjadinya lilitan hutang.
Sekarang ini membuat rencana keuangan sudah lebih mudah karena semakin banyak aplikasi yang bisa digunakan dalam membuat rencana keuangan tersebut. Pengeluaran sekecil apapun bisa dilihat dan dipantau. Anggaran bisa dibuat agar bisa mengeluarkan biaya di bawah budget atau penghasilan sehingga ada sisa dana untuk disisihkan sebagai tabungan.
- Tidak Bisa Lepas dari Kartu Kredit
Ini adalah bentuk hutang yang tidak terasa seperti punya utang. Bagi yang finansialnya tidak stabil kartu kredit harus dihindari karena menggunakan kartu kredit ini harus bisa membayar utang dengan tepat waktu. Jika tidak demikian maka tagihan kartu kredit yang menunggak akan menjadi senjata makan tuan. Hidup dililit hutang dengan jumlah yang cukup besar pun akan membuat kerja keras terasa sia-sia.
Apalagi dalam kartu kredit ada bunga yang harus dibayar setiap bulan, ini sangat merugikan dan membahayakan finansial seseorang. Dapat diartikan kartu kredit ini jika tidak bisa melunasinya tepat waktu artinya hutang tak ada habisnya harus dihadapi seumur hidup.
- Terlalu Sering Nongkrong
Menyenangkan diri sendiri memang perlu namun tidak harus setiap hari mengeluarkan uang untuk nongkrong di café atau restoran bukan? Sekarang ini banyak yang menjadikan nongkrong café adalah kebiasaan atau hal yang rutin dilakukan. Lebih baik segera merubah kebiasaan ini, hentikan nongkrong berlebihan di luar rumah terutama di café atau restoran. Sebaiknya gunakan penghasilan untuk membeli bahan makanan secukupnya dan sisanya ditabung untuk dana darurat atau tabungan masa depan.
- Terlalu Sering Mengutamakan Keinginan daripada Kebutuhan
Keinginan dan kebutuhan tentu adalah hal yang berbeda. Kebutuhan itu seperti bahan makanan pokok sementara keinginan di sini bisa berupa cemilan yang tidak terlalu dibutuhkan. Masih banyak yang rancu dalam membedakan keinginan dan kebutuhan bahkan banyak yang keliru mendahulukan keinginan daripada kebutuhan. Hal ini nantinya akan mengacu pada utang, uang yang seharusnya digunakan untuk membeli kebutuhan sehari-hari digunakan untuk keinginan. Pada akhirnya membutuhkan dana lagi untuk bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari dan biasanya larinya ke hutang.
Itu dia beberapa kebiasan jelek yang harus dihentikan terutama dalam hal mengatur keuangan pribadi. Sebaiknya gunakan penghasilan dengan bijaksana agar tidak merugikan diri sendiri dan orang lain. Biasakan hidup sederhana dan hemat agar masa depan lebih terjamin.