Inilah 6 Makanan untuk Kesehatan Gigi yang Wajib Diketahui

Inilah 6 Makanan untuk Kesehatan Gigi yang Wajib Diketahui

Menjaga kesehatan seluruh anggota tubuh menjadi sesuatu yang sangat penting agar Sobat We+ selalu dalam kondisi yang prima. Cara yang paling mudah adalah dengan memperhatikan asupan makanan. Termasuk makanan untuk kesehatan gigi juga harus dipenuhi mengingat fungsinya sangat penting. 

Jika tidak dijaga dengan baik, gigi bisa menjadi bagian tubuh yang sering bermasalah dengan kesehatannya. Ingin tahu apa saja jenis makanan yang sangat bagus untuk menjaga kesehatan gigi? Inilah daftarnya.

6 Makanan untuk Menjaga Kesehatan Gigi

1. Susu dan Hasil Olahannya

Nutrisi yang sangat dibutuhkan oleh gigi salah satunya adalah kalsium yang banyak terdapat di dalam susu dan hasil olahannya. Jadi kalau Sobat We+ ingin mempunyai gigi yang sehat dan kuat biasakan untuk minum susu secara rutin. Kalau kamu tidak doyan susu bisa mengkonsumsi hasil olahannya sebagai pengganti. 

Kamu bisa minum yogurt misalnya. Selain kaya kalsium susu juga mengandung vitamin D dan protein tinggi yang bermanfaat sebagai pencegah kerusakan gigi. Selain itu susu juga berfungsi untuk menurunkan tingkat keasaman di dalam mulut yang bisa mencegah terbentuknya lubang di gigi. 

2. Sayuran Hijau

Keuntungan bagi kamu yang suka sekali makan sayuran terutama yang berwarna hijau. Mengapa? kamu pasti sudah sangat paham kalau sayuran merupakan sumber mineral dan serat yang baik bagi tubuh. Nah, ternyata sayuran juga sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan gigi. 

Vitamin A yang ada di dalam sayuran hijau seperti bayam, sawi atau kangkung sangat bagus untuk menjaga kesehatan gigi. Vitamin A juga bisa kamu dapatkan dari wortel. Sayuran hijau kaya vitamin C dan bermanfaat untuk menjaga kesehatan gusi.

3. Makanan Kaya Protein

Kesehatan gigi juga bisa dijaga dengan mengkonsumsi berbagai jenis makanan yang kaya protein. Contoh dari makanan tinggi protein antara lain kacang-kacangan, telur, daging dan ikan. Pada kacang-kacangan kamu bisa mendapatkan mineral kalsium dan fosfor yang sangat baik untuk gigi. 

Asuransi mikro mulai dari 5000 Rupiah!

Kedua mineral tersebut akan membantu gigi untuk melawan bakteri. Fosfor jugalah yang bertanggung jawab untuk memperkuat gigi sehingga tidak mudah rusak seperti berlubang dan lainnya. 

4. Teh

Teh sudah menjadi minuman favorit bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Tahukah Sobat We+ kalau minum teh ternyata bisa membantu menjaga kesehatan gigi. Di dalam teh terkandung fluoride yang sangat dibutuhkan oleh gigi.

Fluoride berfungsi sebagai pelindung gigi dari apapun yang akan merusaknya. Fluoride juga memiliki manfaat untuk mencegah gigi berlubang. Jadi sudah sangat jelas bagaimana mineral ini akan menjaga gigi dalam kondisi yang tetap sehat.

5. Buah Apel

Sobat We+ bisa menggunakan buah apel untuk mengurangi plak dan karang gigi. Gigi kamu juga bisa menjadi lebih kuat dengan rajin makan apel. Sebenarnya bukan hanya apel saja buah yang bagus untuk kesehatan gigi masih ada beberapa jenis lainnya seperti kiwi, melon dan nanas yang kaya vitamin C.

6. Permen Karet 

Mengunyah permen karet akan membantu mulut untuk menghasilkan air liur lebih banyak. Fungsi dari air liur adalah sebagai pembasuh rongga ,mulut dari bakteri dan kuman sehingga tetap bersih. Itu artinya jika produksi air liur bagus maka kemampuan menghilangkan kuman dan bakteri dari mulut juga semakin baik.

Tapi Sobat We+ harus ingat pilih jenis permen karet yang tidak menggunakan gula sehingga tidak akan menimbulkan kerusakan lainnya pada gigi. 

Meskipun sepele jika gigi sakit maka semua aktivitas akan terganggu dan sangat menyiksa kamu. Mulai sekarang perhatikan apa saja makanan untuk kesehatan gigi dan konsumsilah secara rutin agar gigi, gusi dan mulut selalu sehat tanpa masalah.

Penulis: Raka 08 Jan 2021 1617