5 Manfaat Buah Nanas dan Cara Mengkonsumsinya dengan Benar

5 Manfaat Buah Nanas dan Cara Mengkonsumsinya dengan Benar

Nanas, adalah buah tropis yang mudah ditemukan dimana saja, rasanya segar dan bisa diolah menjadi apa saja. Sobat WE+ bisa menikmati nanas secara langsung, dijadikan selai atau sebagai es buah. Bukan hanya cara makannya saja yang beragam tapi manfaat buah nanas juga cukup banyak bagi kesehatan tubuh kita. Rasanya yang manis sedikit asam memberikan sensasi segar.

Selain dikonsumsi sebagai buah, nanas juga sering dijadikan sebagai salah satu bahan acar yang dimakan bersama olahan masakan lainnya. Terlebih lagi buah ini tidak mengenal adanya musim-musiman sehingga kamu bisa mendapatkannya setiap saat. Sebaiknya pilih buah nanas segar dibandingkan dengan yang sudah dikalengkan untuk mendapatkan manfaat yang maksimal.

Manfaat Buah Nanas untuk Kesehatan 

Dilansir dari data yang dikeluarkan oleh Departemen Pertanian USA, di dalam buah nanas seberat 165 gram terutama yang masih mentah terdapat kandungan nutrisi antara lain kalori, karbohidrat, vitamin C, kalsium, kalium dan masih banyak lagi. nah, apa sajakah manfaat yang bisa kamu dapatkan jika rajin konsumsi buah nanas tersebut? Cek di bawah ini.

  1. Baik untuk Pencernaan

Jika sobat WE+ sering mengalami masalah dengan pencernaan seperti sembelit dan sebagainya, maka ini bisa diatasi dengan makan buah nanas. Buah berwarna kuning cerah tersebut mengandung serat yang cukup tinggi sehingga sangat bagus untuk sistem pencernaan kamu. 

Mengapa? Karena di dalam nanas terdapat enzim bromelain yang berfungsi untuk memecah protein. Pemecahan protein membuat usus halus lebih mudah mencerna makanan di dalam usus halus. 

Asuransi mikro mulai dari 5000 Rupiah!

  1. Menurunkan Risiko Kanker

Di dalam nanas juga terdapat kandungan antioksidan tinggi yang bermanfaat untuk menangkal efek buruk radikal bebas. Seperti sudah diketahui banyak orang bahwa radikal bebas menjadi pemicu kerusakan sel yang bisa menyebabkan munculnya kanker. Antioksidan yang ada di dalam buah nanas berupa vitamin A dan vitamin C. 

  1. Mencegah Penyakit

Antioksidan berupa vitamin A dan C yang ada di dalam buah nanas juga berfungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Makan buah nanas pada musim pancaroba akan membantu tubuh kamu tidak mudah terkena penyakit seperti flu dan demam misalnya.

Mereka yang rajin konsumsi buah nanas akan lebih kuat menghadapi paparan infeksi virus ataupun bakteri. Di samping itu nanas juga membantu tubuh memproduksi sel darah putih lebih banyak sehingga imunitas tubuh meningkat.

  1. Meringankan Radang Persendian

Enzim bromelain pada nanas bukan hanya berguna untuk mencegah adanya gangguan pencernaan saja melainkan juga bermanfaat meringankan radang sendi terutama rematik. Bromelain memiliki khasiat anti radang atau anti inflamasi yang akan meringankan gejala nyeri akibat rematik. Bahkan menurut penelitian yang pernah ada menyatakan bahwa efek anti radang pada bromelain jauh lebih efektif daripada obat-obatan anti inflamasi seperti diklofenak.

  1. Membantu Menguatkan Tulang

Bagi kamu yang tidak suka atau malah tidak doyan susu sama sekali bisa makan nanas untuk meningkatkan kesehatan dan kekuatan tulang. Nanas mengandung beberapa mineral penting yang baik dalam menjaga kesehatan tulang seperti kalsium dan fosfor. 

Memiliki tulang yang kuat akan menghindarkan kamu dari pengeroposan dan osteoporosis sejak dini. Itulah mengapa buah nanas termasuk jenis makanan yang sering dikonsumsi oleh para atlet agar tulangnya lebih kuat dan sehat.

Sekarang kamu sudah lebih tahu apa saja manfaat buah nanas bagi kesehatan jika dikonsumsi secara tepat. Kamu bisa mengkonsumsinya secara langsung, dibuat selai, dijadikan es buah ataupun manisan menurut selera kamu. Dengan berbagai manfaat itu, jangan lupa masukkan nanas sebagai salah satu konsumsi sehat harian kamu ya sobat We+! 

Penulis: Raka 31 Jul 2021 2750