Ingin Kurus? Coba 5 Cara Diet Sehat yang Aman dan Mudah

Ingin Kurus? Coba 5 Cara Diet Sehat yang Aman dan Mudah

Halo sobat WE+! Siapa nih diantara kalian yang sedang merencanakan diet? Jika ada, maka akan lebih dianjurkan untuk menjalankan cara diet sehat ya sobat, sebab diet yang sembarangan justru bisa membahayakan kesehatan tubuh loh. Dengan menjalankan pola diet yang sehat, kita bisa menurunkan berat badan, tetapi juga tetap menjaga kesehatan tubuh. 

5 Cara Diet Sehat yang Harus Kamu Ketahui dan Wajib Praktik

Nah sobat WE+, inilah beberapa cara diet sehat yang bisa kamu coba:

1. Pilihlah Makanan yang Tepat

Apakah kamu termasuk jenis orang yang gemar mengkonsumsi makanan berlemak, manis, asin dan berminyak? Hanya saran saja, sebaiknya dihindari jenis makanan tersebut mulai sekarang. Mulai detik ini jika kamu ingin memiliki tubuh yang ideal, segera tukar makanan tersebut dengan makanan yang lebih sehat. Betul sekali, pemilihan makanan yang tepat akan berpengaruh besar pada hasil diet yang dilakukan.

Sebagai gantinya, untuk mendukung rencana cara diet sehat kamu sebaiknya lebih sering mengonsumsi buah segar, sayuran atau daging tanpa lemak. Ikan, kacang dan produk susu rendah lemak juga baik. Jangan lupa untuk menghindari makanan kemasan serta gorengan yang manis dan berlemak.

2. Tingkatkan Konsumsi Serat

Makanan yang mengandung banyak serat akan memberi efek kenyang lebih lama. Disamping itu, makanan serat juga bikin saluran pencernaan menjadi lancar bebas hambatan. Terlebih terdapat serat tertentu yang dapat mengurangi penyerapan makanan. Makanan serat tinggi dapat diperoleh dari berbagai jenis sayuran dan buah-buahan.

Asuransi mikro mulai dari 5000 Rupiah!

3. Atur Porsi Makan yang Masuk Setiap Hari

Pada dasarnya semua jenis makanan tetap dibutuhkan oleh tubuh, kok. Hanya saja pengaturan porsinya yang harus diperhatikan. Untuk  diet sehat, bukan berarti kamu harus makan dengan porsi yang minim. Namun, yang tepat adalah kamu harus menyesuaikan dengan kebutuhan kalori per hari , karena penting banget untuk kamu ingat bahwa menjaga asupan kalori tetaplah penting agar semua fungsi organ tubuh dapat berjalan maksimal. 

4. Kurangi Asupan Gula dan Garam

Nah, selain mengatur jumlah kalori yang masuk yang tidak kalah penting dan bijak adalah dengan membatasi asupan gula dan garam. Ya, banyak orang yang meremehkan cara diet yang satu ini. Padahal cara ini bisa jadi kunci sukses diet yang dilakukan serta menjamin kesehatan kamu untuk jangka waktu yang panjang, lho.

5. Jadikan Olahraga Sebagai Kebutuhan

Kamu tahu nggak jika olahraga adalah cara diet sehat yang paling mudah untuk dilakukan? Olahraga adalah rangkaian dari diet sehat yang tidak bisa diabaikan. Cara diet dengan mengatur porsi makan saja tidak akan cukup untuk menurunkan berat badan. Harus dibarengi dengan olahraga rutin, karena tubuh juga perlu membakar ekstra kalori yang masuk ke dalam tubuh.

Tidak hanya membakar kalori, olahraga juga dapat membentuk otot. Jika bukan dengan olahraga dengan cara apalagi lemak yang ada dalam tubuh bisa dihilangkan?. Jadi, mulai sekarang jika ingin memiliki berat badan yang ideal imbangi diet dengan melakukan olahraga secara rutin, ya.

Nah, sudah jelas bukan bagaimana cara memperoleh tubuh yang ideal dengan cara diet sehat? Kamu bisa lakukan beberapa hal di atas dengan konsisten. Ingat sesuatu yang dilakukan dengan konsisten akan menghasilkan sesuatu yang baik. Selamat mencoba dan semoga berhasil ya Sobat WE+! 

Penulis: Raka 28 Dec 2020 996