Hati-Hati! Ini 6 Penyebab Batu Ginjal yang Sering Diabaikan

Hati-Hati! Ini 6 Penyebab Batu Ginjal yang Sering Diabaikan

Batu ginjal adalah kondisi dimana urine mengandung zat pembentuk kristal yang lebih banyak dibanding cairan. Atau keadaan ini juga bisa terjadi saat tubuh mengalami kekurangan zat yang dapat mencegah batu tersebut saling menempel. Masalah pada kesehatan yang satu ini bisa terjadi dan berasal dari beberapa faktor penyebab batu ginjal.

Apa saja penyebab penyakit ini dan bagaimana gejalanya? Jangan sampai kita abai sebelum kondisinya semakin parah. Untuk menghindari hal tersebut terjadi, informasi mengenai penyakit batu ginjal ini perlu kamu ketahui. 

Penyebab Batu Ginjal yang Seringkali Terabaikan

Beberapa hal di bawah ini, ternyata dapat menyebabkan adanya masalah kesehatan berupa batu ginjal, diantaranya:

1. Dehidrasi

Kurangnya cairan pada tubuh atau dehidrasi merupakan penyebab batu ginjal yang cukup sering dialami. Cairan tubuh yang kurang tersebut bisa menjadi faktor pembentuk kristal yang lebih cepat, sehingga kita disarankan untuk minum air putih sebanyak minimal dua liter per harinya.

2. Konsumsi Makanan dengan Kandungan Garam Berlebih

Apakah kamu pecinta masakan yang tinggi garam? Hati-hati dan jangan terlalu diabaikan ya, karena kandungan garam yang terlalu banyak pada makanan yang kita konsumsi bisa menjadi faktor penyebab batu ginjal yang berikutnya. Karena, sodium dapat meningkatkan pembentukan batu kalsium yang lebih cepat. Maka, sebaiknya kita menghindari atau membatasi makanan yang sangat gurih, makanan kalengan atau bahkan minuman yang mengandung soda.

3. Terlalu Banyak Konsumsi Protein Hewani

Selain kadar garam yang terlalu tinggi, ternyata mengkonsumsi protein hewani yang terlalu banyak pun bisa menyebabkan batu ginjal. Protein seperti yang terkandung dalam daging merah dan kerang contohnya, mampu meningkatkan asam urat dan tentu menambah kadar asam pada air seni kita. Masalah asam urat ini tak hanya terjadi atau berakibat pada persendian, tapi bisa juga menjadi penyebab batu ginjal.

Asuransi mikro mulai dari 5000 Rupiah!

4. Adanya Masalah Pada Pencernaan

Gangguan pencernaan yang dialami, bisa menyebabkan batu ginjal lho. Gangguan tersebut, termasuk diare salah satunya, dapat mengurangi frekuensi buang air kecil, sehingga ketika tubuh tidak mengeluarkan urine seperti biasanya, tubuh bisa menyerap oksalat yang lebih banyak. 

Selain gangguan atau masalah pencernaan, kondisi pasca operasi pencernaan pun bisa mengakibatkan batu ginjal pula. Seperti contohnya operasi untuk menurunkan berat badan (gastric bypass) yang bisa meningkatkan zat pembentuk batu dalam darah.

5. Kondisi Medis Tertentu

Adanya penyakit tertentu yang dialami, bisa juga menjadi faktor penyebab batu ginjal, seperti diabetes, asam urat dan lain sebagainya. Selain itu, penggunaan obat tertentu pun bisa mengakibatkan masalah kesehatan yang satu ini, seperti contohnya pada beberapa orang yang mengkonsumsi antibiotik atau diuretik.

6. Riwayat Penyakit

Pernah mengalami batu ginjal sebelumnya, atau  adanya riwayat penyakit ini di lingkungan keluarga bisa menjadi salah satu faktor penentu yang mengakibatkan batu ginjal.

Gejala Penyakit Batu Ginjal

Hampir setiap penyakit pasti memiliki ciri atau gejala yang dirasakan oleh penderitanya, begitupun dengan batu ginjal. Berikut adalah gejala dari masalah kesehatan batu ginjal ini, diantaranya:

  1. Terasa sulit buang air kecil
  2. Terdapat darah pada urine
  3. Keadaan nyeri yang sangat parah saat duduk maupun ketika berganti posisi
  4. Timbul mual dan muntah
  5. Demam hingga menggigil

Setelah mengetahui beberapa faktor penyebab batu ginjal, penting bagi kita untuk melakukan tindakan antisipasi agar tidak mengalami masalah kesehatan berupa batu ginjal ini, seperti menjaga tubuh agar tetap terhidrasi atau banyak minum air putih, memilih asupan yang baik dan seimbang, dan tetap menjaga kesehatan tubuh kita supaya terhindar dari penyakit yang bahkan bisa mendatangkan rentetan risiko lainnya.

Penulis: Raka 19 Oct 2020 1539

Penulis: Raka
13 Mar 2024
382
Penulis: Raka
23 Jul 2024
456